Resep Kue Isi Selai Apel

Kue isi selai apel ini enak loh. Apel yang agak sedikit asam, ditambah aroma kayumanis merupakan perpaduan yang sangat pas. Patut dicoba. Enak banget. Adonan dasarnya mirip dengan adonan untuk membuat pie apel.
Yuk, dicoba.

Kue Isi Selai Apel

Bahan-bahan

Bahan Selai:
2 kg apel (12-13 butir)
160 gr gula pasir
6 cm kayu manis
8 buah cengkeh

Video lengkap cara membuat kue ini bisa dilihat di youtube berikut ini.


Bahan Kue:
250 gr mentega, suhu ruang
1 butir telur
1 gelas (110 gr) gula bubuk
1 paket (10 gr) baking powder
1 paket (10 gr) vanila bubuk
2 sdm yogurt tawar
80 ml susu cair
1 gelas (110 gr) tepung maizena
4-4,5 gelas (440-500 gr) tepung terigu

Cara Membuat:
1. Kupas apel. Parut dengan parutan keju. Masukkan ke panci. Tambahkan kayu manis, cengkeh dan gula pasir.

2. Masak hingga air habis. Seperti foto dibawah ini. Selainya bisa dipulung. Tidak perlu sampai apelnya hancur. Dinginkan.

3. Masukkan semua bahan kue, kecuali maizena dan tepung terigu, ke dalam wadah. Aduk hingga tercampur rata dan tidak bergerindil.

4. Masukkan tepung maizena dan terigu sambil dicampur. Hati-hati dalam menambahkan terigu. Jika dirasa adonan sudah bisa dipulung dan dibentuk, hentikan penambahan terigu. Jangan diuleni ya, cukup dicampur sampai rata.

5. Ambil adonan sebesar bakso. Pipihkan. Potong salah satu sisi adonan seperti foto di bawah ini. Beri selai apel di sisi yang tidak dipotong.

6. Dari sisi yang ada selainya, gulung kue. Letakkan di loyang dengan sedikit dilengkungkan. Lakukan hingga adonan habis.
7. Panggang di oven yang sudah panaskan dengan suhu 175°C selama kurang lebih 20-25 derajat atau sampai matang. Sesuaikan dengan oven masing-masing.

Leave a comment